Ber-Muka Dua

5:33 PM

Muka Dua

Di dunia ini, begitu banyak orang yang bermuka dua. Begitu banyak orang yang memakai topeng hanya demi mendapatkan orang yang disukainya. Namun, apa sih arti dari orang bermuka dua itu sendiri?

Muka dua adalah seseorang yang didepan baik, namun di belakang ternyata busuk. Seseorang yang lebih berbahaya dibandingkan musuhmu sendiri. Karena biasanya, orang bermuka dua itu akan menjadi temanmu terlebih dahulu.

Adapun ciri-ciri orang bermuka dua :
1. Tidak senang melihat temannya bahagia
2. Omongannya tidak bisa dipercaya
3. Terlihat manis didepan kita, dibelakang kita sukanya menggosipkan kita
4. Selalu iri
5. Selalu menghina dibelakang kita
6. Tidak pernah bisa mendapatkan sahabat sejati
7. Baik bila ada maunya
8. Tidak akan pernah ada bila temannya sedang kesusahan
9. Merasa dirinya adalah orang paling suci di dunia
10. Merasa temannya itu adalah lawan atau saingan
11. Tidak akan pernah puas sebelum mengalahkan temannya/sahabatnya sendiri
12. Selalu ingin mendapatkan apa yang sahabatnya/temannya punya

Apabila kalian menemukan orang dengan ciri-ciri di atas, lebih baik kalian cepat-cepat meninggalkan orang itu. Karena sesungguhnya tidak akan ada manfaatnya bila kita masih dekat-dekat dengan orang itu. Yang ada, dia akan selalu mendatangkan keburukkan bagi kita.

Sedangkan buat kalian yang mempunyai ciri-ciri seperti itu, lebih baik kalian cepat berubah. Tidak ada untungnya menjadi orang bermuka dua. Kalian tidak akan pernah mendapatkan seorang sahabat sejati yang benar-benar sejati di dunia ini. Yang kalian dapatkan hanyalah seorang teman yang justru sama seperti mu, muka dua. Dan teman itu pasti suatu saat akan menjadi muka dua kepadamu juga ♥



love,
sylvia

Broken Home

5:57 PM

Broken Home

Broken home, diartikan sebagai keluarga yang tidak harmonis, tidak tentram, tidak berjalan layaknya keluarga yang rukun, damai, dan penuh kebahagiaan, dan sering terjadi keributan serta perselisihan yang menyebabkan pertengkaran dan berakhir pada perceraian.
Namun, bagaimana dengan broken home yang ayahnya pergi meninggalkan keluarganya? bagaimana dengan kondisi anak-anaknya? dan bagaimana pula cara yang dapat dilakukan si anak untuk mengembalikan ayahnya ke keluarganya?

Ada pun cara-caranya diantara lain sebagai berikut :
1. Berpikir optimis dan jangan membenci orang tua

Perpisahan bukanlah akhir dari semuanya. Memang benar, sakit rasanya jika mengetahui orang tua kita tidak bersama lagi. Namun, tetap berpikir optimis jika suatu saat mereka akan kembali lagi. Kita tidak akan tahu kedepannya gimana bukan? Dan jangan pernah membenci orang tuamu.

2. Tetap berkomunikasi

Komunikasi adalah hal terpenting saat ini. Jangan pernah berhenti berkomunikasi dengan ayah. Tetap jaga komunikasi yang baik antara ibu-ayah-anak. Jikalau antara ibu dan ayah komunikasi sudah terputus, disini peran anaklah yang bekerja. Jangan sampai komunikasi antara anak-ayah pun ikut-ikutan terputus.

3. Jaga hubungan baik antara ayah

Jika menginginkan ayah kembali, jagalah hubungan baik dengan ayah. Jangan memakinya, jangan memarahinya, dan jangan menghujatnya. Hormatilah dia karena sesungguhnya dia itu masih ayahmu. Mungkin dia salah, namun tanya baik-baik sama dia, kenapa dia meninggalkan keluarganya. Kenapa harus meninggalkan anak-anaknya dan istrinya? Anggaplah dia itu ayahmu, temanmu, sahabatmu. Jadikan dirinya nyaman ketika sedang ngobrol denganmu.

4. Ajak ketemuan seminggu sekali atau 2 minggu sekali

Peran anak saat ini adalah menjaga hubungan baik dengan ayahnya yang sudah meninggalkan keluarganya. Ajaklah ayahnya untuk pergi bersama-sama baik itu dengan ibu, kakak, atau adik. Yang penting satu keluarga. Jika diantara ayah atau ibu ada yang tidak mau, si anak atau ayah bisa pergi berdua saja. Pada momen itulah, gunakan kesempatan untuk menyatukan kembali ibu dan ayahnya. Hal itu bisa dilakukan dengan cara berbicara 4 mata dengan si ayah, katakan perasaanmu sesunggguhnya, dan katakan kalau ibu dan dirimu serta saudara-saudaramu merindukannya.

5. Berdoa

Berdoa adalah cara yang paling mujarab. Berdoa lah kepada Tuhan masing-masing. Mintalah kepada-Nya. Karena sesungguhnya doa anak yang shaleh akan langsung dikabulkan oleh Tuhan. Apalagi jika itu doanya, doa untuk menyatukan keduanya. Jangan pernah berhenti untuk meminta kepada-Nya. Jangan pernah jauh dari-Nya.

6. Ikhlas

Jika semua yang di atas sudah dilakukan, namun tidak ada itikad baik dari sang ayah untuk kembali ke keluargamu, kamu harus bisa merelakan dan ikhlas. Mungkin ini semua sudah jalan-Nya. Mungkin Tuhan mempunyai rencana lain di balik itu semua. Tidak usah bersedih, karena suatu saat niscaya Tuhan akan memberikan kebahagiaan kepadamu dan keluargamu. Ikhlas, rela, sabar, dan tetap mendukung keluargamu. Karena hanya anak-anaklah yang mampu membuat sang ibu bahagia dan tegar.


**ditujukan kepada seseorang yang meminta kepadaku untuk menulis tentang broken home**
semoga apa yang aku tulis dapat bermanfaat baginya



love,
sylvia

Luapan hati :)

6:28 AM

Luapan hati

Hari ini, menit ini, dan detik ini aku merasa aku sudah tidak sanggup lagi menjalani semua kebohongan ini. Aku capek, aku sudah tidak tahan lagi. Hatiku hancur sewaktu aku tahu semuanya. Hatiku tercabik-cabik sewaktu dia menceritakan semuanya. Pada awalnya, aku bingung. Aku bingung aku harus bersikap seperti apa. Aku bingung aku harus bagaimana.

Kadang, aku merasa iri dengan semua kesempurnaan kehidupan yang dimiliki oleh teman-temanku. Harmonis, bahagia, tentram, dan tiada masalah. Mungkin aku cuma seorang gadis lebay yang terlalu percaya akan dunia dongeng yang selalu indah.

Hari itu dimana dia menceritakan semuanya kepadaku. Hatiku syok sewaktu mendengarnya. Aku bingung. Aku ingin menceritakan kepadanya semuanya tetapi sungguh aku tidak tega. Aku tak ingin wajah sedihnya kembali menghantui bayang-bayangku. Aku tak ingin melihat wajah sendu itu lagi.

Emosi, adalah perasaan aku selain sedih dan syok. Aku ingin sekali mendatangi orang itu dan memaki-maki dirinya. Aku ingin sekali memukul wajahnya atau bahkan mematahkan tangannya agar supaya dia tidak mengganggu kehidupan ini. Agar supaya kehidupan yang almost perfect yang selalu aku damba-dambakan itu terwujud. Namun apa daya? Aku cuma seorang gadis yang terlalu takut dengan kenyataan pahit dan terburuk.

Aku ingin melupakan semuanya-muanya. Aku berpikir, kalau aku bersama teman-temanku, aku akan bahagia. Namun, ternyata aku keliru. Mungkin aku bahagia, tetapi itu hanya sesaat. Karena perasaan syok, kecewa, murka, marah, dan emosi itu akan terus menghantui diriku yang lemah yang tersudutkan pada sebuah pilihan dimana pilihan itu tidak berujung pada kebahagiaan. Entahlah..

Mungkin, mereka semua melihat aku tertawa bahagia, padahal kenyataannya, hatiku hancur berkeping-keping seperti dalam gambar ini ;



Aku menangis, aku tersudutkan, aku terpojokkan, aku terluka, hatiku hancur berkeping-keping.

Itulah kondisi batin aku saat ini. Kondisi yang tidak akan pernah diketahui oleh orang banyak yang lalu lalang di ibu kota.

Sampai kapan aku harus merasakan hal ini? Sampai kapan semua kebohongan ini akan tetap berdiri? Sampai kapan aku harus menahan rasa sakit ini seorang diri? Dan sampai kapan aku harus membenci dirinya?

Apakah aku harus jatuh sakit terlebih dahulu? Apakah aku harus dalam keadaan koma terlebih dahulu ? Apakah aku harus diambang kematian terlebih dahulu sehingga dia bisa berubah? Aku cuma ingin satu. Satu hal yang mungkin impian aku satu-satunya saat ini.

Aku cuma ingin dia berubah

ditujukan khusus kepada seseorang diluar sana yang sangat aku sayangi. Please, berubah. Berubah demi aku, dia, dan kami

love,
sylvia

Bersyukur dimana pun kita berada

5:45 AM

AGAIN AGAIN AGAIN

Lagi, lagi, dan lagi
perasaan ini datang untuk yang kesekian kalinya
perasaan ini muncul untuk yang kesekian kalinya
aku sadar
aku tak boleh seperti ini
aku tak boleh mempunyai perasaan ini
yang harus aku lakukan hanyalah satu
yaitu :

Bersyukur


karena sejujurnya aku adalah manusia yang beruntung
aku bisa bernafas, bisa melihat, bisa mencium sesuatu,
bisa memegang sesuatu, bisa mendengar, bisa berbicara, dan
bisa berjalan
tidakkah kau sesungguhnya adalah manusia yang paling beruntung?
banyak wanita di luar sana yang tidak seberuntung dirimu
ada yang buta, tuli, dan tuna wisma
tapi,
apakah kau termasuk di dalamnya?

TENTU saja tidak.
karena itu, pahamilah kata-kata ini :

"Hargailah dirimu jika kau ingin dihargai oleh orang lain. Cintailah dirimu jika kau ingin dicintai oleh orang lain. Dan Sayangilah dirimu jikalau kau juga ingin disayangi"


love,
sylvia

Being nice is better than being popular

4:47 AM

What will you choose, being POPULAR or being NICE?

Popular adalah kata yang diinginkan oleh banyak remaja pada umumnya
Popular berarti dikenal oleh banyak orang pada umumnya
Popular juga berarti mempunyai banyak teman
Selain itu, popular juga dapat diartikan sebagai kesempatan yang tidak dapat disia-siakan supaya hidup menjadi indah
But,
Apakah betul being popular adalah segala-galanya?
Apakah betul being popular lebih mengasyikan dari not popular?

in fact, being popular bukan segala-galanya
tidak semua orang yang popular akan disukai oleh orang banyak
tidak semua orang yang popular nasibnya akan semulus dengan ketenarannya
tidak semua orang yang popular hidupnya akan selalu tenang, indah, bahagia
dan sejahtera

Tapi, being nice is better than being popular
Tidak perlu menjadi popular tetapi banyak yang menggunjingkan diri kita
Dengan kita bersikap nice dengan orang lain,
Orang lain pun akan berfikir
"Kenapa saya harus jahat dengan dia? Padahal dia sangat nice dengan saya"
Dengan bersikap nice kepada siapa pun (jangan disalah artikan),
kita akan disukai secara langsung oleh orang lain
Tidak akan ada dendam, dan kebencian
Tidak akan ada lagi orang yang saling menjatuhkan satu sama lain
Tidak akan ada lagi orang yang saling backstabber
Tidak akan ada lagi orang yang saling menggunjingkan satu sama lain
dan
pastinya, hidup akan terasa lebih nyaman
TRUST ME ♥


love,
sylvia

CANTIK

5:27 PM

"Feel good about your self, no matter how you look, and be a diva for success"

"Kecantikan terpancar dari dalam. Orang jadi kelihatan cantik kalau dalamnya cantik"(Renata Kusmanto)

"Yang penting itu dari dalam. Biar fisik nggak capek, tapi pikiran kacau maka wajah juga tidak akan segar dan cantik. Pikiran orang itu akan terpancar dari wajah. Ditutupi pakai make up apa pun, muka juga akan flat" (Catherine Wilson)

"Anda tidak harus diet atau berlari 6mil sehari untuk tampil cantik. Saya mengaitkan kecantikan dengan kehidupan bahagia. Jadi, saran saya adalah, Jika anda bahagia di saat bangun pagi, anda akan terlihat cantik sepanjang hari"
(Camryn Manheim)

"Pesan saya kepada setiap perempuan, jadilah diri sendiri tanpa tertekan dan merasa nyamanlah menjadi diri sendiri" (Kate Winslet)

Itulah 5 Quotes yang aku lihat dan aku baca dari sebuah buku yang berjudul : Change your self into Swan (Itik buruk rupa juga bisa jadi bintang) ciptaan Femi Olivia.

Dari buku itulah, aku belajar dan memahami banyak hal. Cantik itu tidak harus dimiliki oleh orang yang berkulit putih. Beyonce dan Cleopatra sendiri pun dapat mematahkan teori cantik itu putih. Mereka berdua adalah sosok wanita yang dikenal dengan wanita sexy dan cantik di seluruh belahan dunia. Semua orang di seluruh dunia ini tergila-gila dengan mereka berdua.


Dari buku itu pun, akan dijelaskan tentang terapi untuk meningkatkan self image dan kecerdasan pribadi agar lebih cantik, menarik, dan bahagia. Karena sesungguhnya tidak semua wanita yang cantik hidupnya akan selalu bahagia. Dan tidak semua wanita yang tidak cantik, akan selalu sengsara. Karena hidup ini bukan selalu tentang cantik atau tidaknya seseorang, tetapi tentang bagaimana kita bisa bersyukur dan selalu menjadi diri kita apa adanya tanpa ada kebohongan dan kepura-puraan.


Quotes from me :


"Allah menciptakan manusia dengan segala kelebihan-kelebihan untuk menutupi kekurangan yang ada. Jadilah pribadi yang menyenangkan dimana pun kita berada. Dan jangan lupa untuk selalu bersyukur karena Allah mengijinkan kita untuk selalu bisa bernafas tiap harinya" ♥ ♥


love,
sylvia

Ketika

7:34 AM

KETIKA


ketika wanita menangis,
itu bukan berarti dia sedang mengeluarkan senjata terampuhnya,
melainkan justru berarti dia sedang mengeluarkan senjata terakhirnya.

Ketika wanita menangis,
itu bukan berarti dia tidak berusaha menahannya,
melainkan karena pertahanannya sudah tidak mampu lagi membendung air matanya.

Ketika wanita menangis,
itu bukan karena dia ingin terlihat lemah,
melainkan karena dia sudah tidak sanggup berpura-pura kuat

Ketika wanita menangis,
itu bukan berarti dia ingin diperhatikan atau dimanja layaknya seorang tuan putri yang manja,
melainkan dia hanya ingin perasaannya menjadi sedikit lebih lega



with love,
Sylvia